Penggajian Karyawan

Persyaratan Pelayanan : 

Bagi PNS, mengumpulkan Berkas Pengajuan Perubahan Gaji dilampiri : 

1.       SK Kenaikan pangkat

2.       SK Gaji Berkala

3.       Tunjangan lain-lain

 Bagi CPNS atau PPPK melampirkan data-data pribadi dan SK Pengangkatan sebagai CPNS atau PPPK

Sistem Mekanisme dan Prosedur :

1.       Pembayaran Gaji rutin dilakukan sesuai data yang ada (data bulan sebelumnya)

2.       Jika ada perubahan data Penerima Gaji, maka dilakukan penyesuaian

3.       Pengajuan Perubahan (Kenaikan pangkat, Gaji Berkala, Tunjangan lain-lain) oleh Staf WILKER PENDIDIKAN antara tanggal 01 s/d 10 bulan berjalan

4.       Pengambilan Daftar Gaji oleh Staf WILKER PENDIDIKAN antara tanggal 20 s/d 23 bulan berjalan

5.       Pengajuan BL I dan BL II Gaji oleh Staf WILKER PENDIDIKAN antara tanggal 25 s/d 26 bulan berjalan

6.       Pengajuan ke BPKAD untuk pembuatan SPM oleh Staf Keuangan Dinas Pendidikan dan Kebudayaanantara tanggal 26 s/d 27 bulan berjalan

7.       Pengajuan berkas BL I dan BL II gaji oleh Staf Keuangan Dinas Pendidikan dan Kebudayaanke Bank antara tanggal 26 s/d 27 bulan berjalan

8.       Pengajuan SPM Gaji oleh Bendahara Pengeluaran Dinas Pendidikan dan Kebudayaan ke BPKAD   antara tanggal 29 s/d 30 bulan berjalan

9.       Penerbitan SPM Gaji oleh Staf Keuangan Dinas Pendidikan dan Kebudayaanadalah  antara tanggal 28 s/d 31 bulan berjalan

 

Jangka waktu penyelesaian : 2 hari

Biaya Tarif : 0 rupiah

Produk Layanan : Terbayarnya gaji dan hak pegawai